Berita Pangandaran

Rapat Intern Persiapan Hari Jadi Pemuda Pancasila ke 65

Minggu, 19 Oktober 2014 00:35 WIB Redaksi 464
Rapat Intern Persiapan Hari Jadi Pemuda Pancasila ke 65

Pangandaran-Setelah terbentuknya panitia OC MPC (Majelis Pimpinan Cabang) Pemuda Pancasila Kabupaten Pangandaran berdasarkan pengunduruan diri Ketua tertanggal 1 September 2014 dan hasil rapat pleno 20/9/2014 lalu akhirnya menggelar rapat intern untuk menyelenggarakan Muscab (Musyawarah Cabang) tahun 2015 yang akan dating,dalam agenda ini dihadiri oleh perwakilan seluruh pengurus PAC dan MPC Pemuda Pancasila se Kabupaten Pangandaran di aula hotel Sandaan Pangandaran.Minggu,(19/10/2014)
Ketua OC MPC PP Kabupaten Pangandaran Agus Tirto mengatakan dengan diselenggarakannya rapat intern ini untuk persiapan Muscab,begitu juga membentuk kepengurusannya dan persiapan hari jadi yang ke 65 juga syukuran Sekretariat MPC.
"Pertemuan kali ini diantaranya membahas persiapan untuk menyambut hari jadi Pemuda Pancasila yang kebetulan bersamaan dengan hari Sumpah Pemuda 28 Oktober nanti,"ungkapnya.
Menurutnya Majelis Pimpinan Wilayah Pemuda Pancasila Provinsi Jawa Barat nomor 047.E2/KPTS/MPW-PP/JBR/I/2013 tanggal 09/01/2013 tentang mengesahkan susunan dan kepengurusan MPC juga MPO PP Kabupaten Pangandaran 2011-2015 dan MPW memberikan wewenang kepada ketua MPC terpilih untuk dapat menyempurnakan personalia kepengurusan MPC 2013-2015 dalam kelancaran mekanisme pelaksanaan program organisasi melalui rapat pleno MPC.
"Alhamdulilah kami sudah melaksanakan rapat pleno beberapa waktu kebelakang dengan dihadiri Sekjen MPW dari Jawa Barat di sekretariat," tuturnya
Selanjutnya MPW mengeluarkan surat keputusan nomor 264.E2/KPTS/MPW-PP/JBR/X/2014 tanggal 16/10/2014 untuk pengesahan susunan dan komposisi kepengurusan MPC masa bhakti 2011-2015 sebagai penyempurnaan.
"Langkah maju tahun kedepan akan membentuk juga mengaktifkan lembaga-lembaga yang ada di tubuh organisasi,telah memegang mandat dari MPW Jabar untuk memberikan amanah agar pembentukan pengurusan segera dilaksanakan dan saya sekarang telah mendapatkan SK Plt tersebut,"kata Agus.
Dirinya menambahkan selain itu juga pembentukan pengurus sebagai penyempurnaan ini untuk persiapan mengikuti Mubes (Musyawarah Besar) ke 9 yang dilaksanakan di Batu Malang Jawa Timur bulan depan,juga pembahasan hari jadi PP ke 65.
"Dalam kegiatan hari jadi nanti akan diselenggaran di sekretariat dengan mengundang penjabat Bupati Pangandaran beserta pejabat lainnya dan syukuran dengan memotong tumpeng juga penanaman pohon secara simbolis,"tambahnya.



Scroll to Top